Siapa nih di sini yang di sekolah mendapatkan tugas untuk mengikuti pondok ramadhan? Mungkin bagi sebagian orang asing mendengar istilah ini. Nah, untuk mengetahui apa dan tujuan dari pondok ramadhan, kamu wajib baca artikel ini sampai selesai.

Kegiatan Pondok Ramadhan
Pondok ramadhan adalah aktivitas kegiatan yang hanya dilakukan selama bulan ramadhan tiba. Dimana kegiatan pondok ramadhan ini berisi banyak kegiatan. Ada yang berbentuk buka bersama,pengkajian, shalawat tarawih berjamaah, tadarus al quran, takjilan dan masih banyak kegiatan lain. Nah, bentuk kegiatan ini setiap kebijakan bisa berbeda, tergantung masing-masing institusi maupun pihak sekolah.
Pondok ramadhan dapat pula diartikan sebagai kegiatan yang diselenggarakan secara intensif. Dimana kegiatan ini hanya dilakukan di waktu tertentu, yaitu di waktu ramadhan. Dikatakan sebagai pondok ramadhan karena pola, cara yang disampaikan mencontoh apa yang dilakukan di pesantren-pesantren salaf maupun yang modern.
Tujuan Kegiatan Pondok Ramadhan
Tentu saja kegiatan pondok ramadhan ini memiliki tujuan dan maksud untuk peserta didik. Penasaran bukan, apa saja sih tujuannya? Sebagai berikut.
1. Memberi pemahaman pentingnya ibadah
Tidak dapat dipungkiri saat bulan ramadhan tiba adalah momen spesial. Dimana kegiatan baik yang kita lakukan akan dilipat gandakan. Oleh karena itu, penting sekali memberikan pemahaman akan penting dan keutamaan beribadah di bulan ramadhan. Oleh itu sebabnya, pondok ramadhan ini sangat cocok diselenggarakan untuk anak-anak sekolah, yang masih mencari jati diri, yang memang butuh sudut pandang dan perspektif tentang agama.

2. Meningkatkan amal ibadah
Masa muda adalah masa yang paling indah. Dimana kita lebih memprioritaskan hal-hal yang sifatnya kesenangan duniawi. Kurang begitu peduli dengan amal dan perbuatan. Nah, setidaknya dengan program pondok ramadhan ini sedikit memaksa kita mau tidak mau untuk meningkatkan amal ibadah selama bulan ramadhan.
Tentu ini bagus agar tidak terlalu fokus urusan duniawi. Karena memikirkan tabungan untuk ke akhirat itu juga penting. Jadi tidak hanya memuaskan jasmani kita, tetapi juga perlu memberikan asupan untuk rohani dengan beribadah.

3. Mentransformasikan ilmu agama
Adapun tujuan dan target dari pondok ramadhan adalah, sebagai ajang transformasi ilmu agama. Kita tahu bahwa ilmu agama wajib diajarkan, agar ilmu itu tidak hilang. Transformasi ilmu ini adalah upaya memberikan pemahaman dan melestarikan ilmu/tuntunan agama. Agar setiap hamba yang mempelajari ilmu agama ini bisa lebih tertata hidupnya. Tidak hanya itu, ilmu agama yang diberikan diharapkan mampu diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

4. Mengisi waktu luang dengan hal positif
Pondok ramadhan juga bertujuan untuk mengisi waktu luang selama bulan ramadhan. Dimana di bulan ramadhan biasanya waktu sekolah formal akan dipersingkat, sehingga banyak waktu luang di rumah. Nah, waktu-waktu luang inilah yang dapat dimanfaatkan untuk mengajak peserta didik untuk memperdalam iman dan taqwa melalui aktivitas pondok ramadhan.

